Rabu, 18 April 2012

Cech:'Messi bisa dikalahkan'

LONDON – Kiper Chelsea Petr Cech menegaskan timnya dapat menghentikan pergerakan playmaker brilian Barcelona Lionel Messi saat kedua klub berhadapan di leg pertama semifinal Liga Champions, Kamis dini hari nanti (WIB). Pemain internasional Argentina itu dianggap sebagai pemain yang luar biasa saat ini dengan berbagai prestasi yang sukses ia torehkan. Namun, Cech bersikeras menilai bahwa Messi 'hanya manusia biasa' dan juara Liga Champions musim lalu Barcelona dapat dikalahkan. “Barcelona adalah sebuah tim yang luar biasa dengan generasi yang fantastis dan merupakan salah satu klub spektakuler. Barca bahkan lebih baik daripada yang lain,” kata Cech seperti dilansir The Times of India, Rabu (18/4/2012). “Messi dalam bentuknya saat ini merupakan ancaman besar. Dia merupakan pemain terbaik dunia, tetapi seperti yang saya katakan sebelumnya, tak ada tim yang tak terkalahkan!” tegasnya. “Teknik bola Messi sangat bagus, dia mampu mengkreasikan dan mengembangkan permainan. Bahkan di saat sulit pun dia mampu menemukan solusi ideal, Messi dapat menyelesaikan serangan dengan baik. Namun, di sisi lain Messi hanyalah seorang manusia biasa, bukan tidak mungkin kami dapat melawannya,” sambungnya. “Mereka [Barcelona] adalah favorit terbesar Liga Champions, tentu mereka akan mempertahankan trofi, apapun yang terjadi. Tapi kami mampu menyelesaikan dua pertandingan hebat yang akan menggugurkan status favorit mereka,” tandasnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Harap berkomentar dengan bahasa sopan